Jadwal Login Aplikasi SIM PKB (Info GTK)

Aplikasi SIM PKB saat ini, selain diakses untuk melakukan login pelatihan Guru Pembelajar/PKB juga dipakai para guru untuk mengakses login ke dalam lembar Info GTK. Akibatnya, tingkat kunjungan pada aplikasi ini menjadi sangat padat sekali.

Jadwal Login Aplikasi SIM PKB (Info GTK)


Untuk itu, maka Direktorat Pembinaan Tendik Dikdasmen, memutuskan agar para GTK untuk membagi ataupun menjadwal akses dalam melakukan login ke dalam web SIM PKB.

Maka dari itu, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan informasi mengenai Jadwal Login Aplikasi SIM PKB (Info GTK).
Tujuannya supaya server bisa berjalan dengan normal. Sehingga semua guru bisa melihat data yang terdapat di dalam Lembar Info GTK.

Jika tidak dibagi, maka server aplikasi SIM PKB bisa saja down karena saking banyaknya pengguna yang ingin mengaksesnya.

Jadwal Login Aplikasi SIM PKB (Info GTK)


Lantaran banyaknya kendala yang disebabkan adanya keterbatasan spesifikasi server, maka akses terhadap aplikasi SIM PKB dibagi menjadi 3 zona yaitu:

Zona 1 (waktu akses yaitu Pukul 06:00 - 10:00 WIB)

Adapun wilayah yang masuk zona 1 meliputi: Prop. D.K.I. Jakarta, Prop. Jawa Barat, Prop. Aceh, Prop. Sumatera Utara, Prop. Sumatera Barat, Prop. Riau, Prop. Jambi, Prop. Sumatera Selatan, Prop. Lampung, Prop. Kalimantan Barat, Prop. Kalimantan Tengah, Prop. Kalimantan Selatan

Zona 2 (waktu akses yaitu Pukul 11:00 - 14:00 WIB)

Adapun wilayah yang masuk zona 2 meliputi: Prop. Jawa Tengah, Prop. D.I. Yogyakarta, Prop. Kalimantan Timur, Prop. Sulawesi Utara, Prop. Sulawesi Tengah, Prop. Sulawesi Selatan, Prop. Sulawesi Tenggara, Prop. Maluku, Prop. Bali, Prop. Nusa Tenggara Barat, Prop. Nusa Tenggara Timur

Zona 3 (waktu akses yaitu Pukul 15:00 - 18:00 WIB)

Adapun wilayah yang masuk zona 3 meliputi: Prop. Jawa Timur, Prop. Papua, Prop. Bengkulu, Prop. Maluku Utara, Prop. Banten, Prop. Bangka Belitung, Prop. Gorontalo, Prop. Kepulauan Riau, Prop. Papua Barat, Prop. Sulawesi Barat, Prop. Kalimantan Utara

Tambahan: di luar waktu yang sudah ditentukan di atas bisa diakses oleh seluruh wilayah propinsi di Indonesia.

Demikianlah informasi mengenai Jadwal Login Aplikasi SIM PKB (Info GTK) yang bisa kami sampaikan kepada anda semuanya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel