100+ Soal PAS Bahasa Indonesia Kelas 10 dan Jawabannya I Part 3
Pada artikel kali ini saya akan berbagi 100+ Soal PAS Bahasa Indonesia Kelas 10 dan Jawabannya I Part 3 kepada anda semua.
Silahkan simak di bawah ini :
31. Perhatikan contoh teks eksposisi berikut!
Sinar matahari dapat menguapkan air yang berasal dari permukaan laut dan tumbuhan. Setelah air menguap terjadi penggumpalan uap air menjadi awan. Setelah kandungan uap air cukup banyak, air diturunkan dengan bantuan angin. Air yang turun meresap ke pori-pori tanah, sebagian menjadi cadangan dalam tanah dan sebagian lagi menuju permukaan laut. Kondisi ini terjadi berulang-ulang dengan cara yang sama.
Isi teks tersebut adalah siklus….
a. peresapan air
b. penggumpalan awan
c. penyinaran matahari
d. terjadinya hujan
e. terjadinya laut
Jawaban : d
32. Perhatikan teks berikut!
Pemerintah akan memberi bantuan pembangunan rumah atau bangunan tersebut disesuaikan dengan tingkat kerusakan. Warga yang rumahnya rusak ringan mendapat bantuan sekitar 10 Juta. Warga yang rumahnya rusak sedang akan mendapatkan bantuan sekitar 20 juta. Warga yang rumahnya rusak berat akan mendapatkan bantuan sekitar 30 juta. Calon penerima bantuan tersebut ditentukan oleh aparat desa setempat dan pengawasan dari pihak LSM.
Teks tersebut termasuk jenis teks eksposisi….
a. proses
b. klasifikasi
c. ilustrasi
d. perbandingan
e. laporan
Jawaban : b
33. Perhatikan teks berikut!
Metode cara belajar yang baik adalah belajar secara rutin dan teratur. Penyerapan suatu konsep dengan sedikit demi sedikit sesuai dengan kapasitas daya serap otak yang mempunyai keterbatasan. Kalau melakukan aktifvitas belajar dengan kuantitas tinggi dalam suatu waktu bisa dipastikan banyak konsep yang tidak terserap oleh otak kita. Hal itu sama dengan mengisikan air ke dalam botol. Pengisian harus dilakukan sedikit demi sedikit agar air dapat masuk secara optimal. Jika kita langsung menuangkan air dalam jumlah banyak, pasti banyak juga air yang tumpah dan tidak masuk ke dalam botol.
Teks tersebut termasuk pola pengembangan teks eksposisi….
a. analogi
b. contoh
c. sebab-akibat
d. akibat-sebab
e. generalisasi
Jawaban : a
Baca juga : RPP 1 Lembar Bahasa Indonesia Kelas 10
34. Perhatikan teks anekdot berikut!
Seorang tua tengah menggembalakan keledainya dipadang rumput, tiba-tiba dikejutkan dengan teriakan beberapa tentara musuh. “Cepat larinya,” teriak si Tua itu si keledai, “Jangan sampai mereka menangkap kita.” Tetapi si keledai tetap kalem berjalan. “Katakan,” ujar si keledai, “Jika jatuh ke tangan musuh apa aku harus membawa beban dobel?” “Kukira tidak,” jawab si Tua. “Lalu apa peduliku dengan siapa yang akan ku layani? Toh bebanku sama saja.” Si Tua pun berlari meninggalkan keledai.
Pada teks tersebut yang termasuk struktur koda adalah….
a. Seorang tua tengah mengembalakan keledainya di padang rumput.
b. Tiba-tiba dikejutkan dengan teriakan beberapa tentara musuh.
c. “Cepat larinya,” teriak si Tua itu si keledai, “Jangan sampai mereka menangkap kita.” Tetapi si keledai tetap kalem berjalan.
d. “Katakan,” ujar si keledai, “Jika jatuh ke tangan musuh apa aku harus membawa beban dobel?” “Kukira tidak,” jawab si Tua.
e. Si Tua pun berlari meninggalkan keledai.
Jawaban : e
35. Berikut ini termasuk mengevaluasi unsur kebahasaan dalam teks anekdot, kecuali....
a. Mempertanyakan apakah pilihan kosakatanya sesuai dengan laras dan sifatnya.
b. Mempertanyakan apakah isinya bermanfaat sehingga layak baca atau dimengerti orang lain.
c. Mempertanyakan apakah ejaannya betul atau sudah sesuai dengan kaidah ejaan bahasa Indonesia.
d. Mempertanyakan apakah struktur kalimat-kalimatnya sesuai dengan kaidah.
e. Mempertanyakan apakah ada kalimat yang efektif atau tidak baku, apakah ada kalimat yang kurang santun.
Jawaban : b
36. Makna yang terkandung atau tersembunyi merupakan pengertian dari…
a. makna
b. makna tersirat
c. makna tersurat
d. teks
e. struktur teks
Jawaban : b
37. Hikayat biasanya memiliki amanat yang mutlak, yaitu pelajaran mengenai perjuangan, kejujuran, dan budi luhur lainnya, serta ditulis secara….
a. eksplisit
b. implisit
c. tersurat
d. tersirat
e. terbuka
Jawaban : a
38. Gaya bahasa adalah cara pengarang mengungkapkan ide, gagasan, dan perasaan yang diolah sedemikian rupa sehingga tercipta….
a. kebaikan dari tokoh
b. keindahan dari unsur kebahasaan
c. kebaikan dari isi hikayat
d. kesan bagi si pembaca
e. penyampaian yang baik
Jawaban : d
39. Keterangan tempat, waktu, dan suasana yang mendasari sebuah cerita. Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari….
a. latar
b. setting
c. alur
d. penokohan
e. sudut pandang
Jawaban : a
40. Fiksi atau cerita rekaan biasanya berbentuk….
a. cerita
b. buku
c. kisah hidup
d. novel dan cerpen
e. kisah realita manusia
Jawaban : d
41. Buku-buku nonfiksi merupakan buku yang dibuat berdasarkan….
a. kenyataan
b. opini publik
c. pendapat para pakar buku
d. masukan dari pebisnis
e. motivator
Jawaban : a
42. Buku motivasi sering ditulis oleh….
a. seseorang
b. pengarang
c. penulis
d. motivator
e. penyair
Jawaban : d
43. Dalam membuat karangan eksposisi, penulis, harus mengetahui perincian tentang suatu topic yang harus dibahas, kemudian membagi perincian tersebut berdasarkan….
a. urutannya
b. urutan kronologinya
c. urutan waktu
d. tempat kejadian
e. peristiwa yang abadi
Jawaban : b
44. Suatu paragraf eksposisi yang memiliki isi mengenai pengertian akan sesuatu hal. Pernyataan tersebut merupakan definisi dari….
a. eksposisi proses
b. eksposisi klasifikasi
c. eksposisi pertentangan
d. eksposisi definsi
e. eksposisi ilustrasi
Jawaban : d
45. Berikut ini termasuk ciri-ciri teks anekdot, kecuali….
a. bersifat menghibur
b. mengungkapkan kebenaran yang lebih umum
c. bersifat mengejek seseorang
d. terilhami dari kejadian nyata
e. bersifat sindiran alami
Jawaban : c
46. Karya sastra lama biasanya bersifat pralogis. Pralogis artinya ....
Jawaban : diluar akal
47. Kampanye tertulis merupakan salah satu betuk paragraf ....
Jawaban : persuasif
48. Metode pidato dengan penerapan naskah tetapi hanya berupa catatan garis besarnya disebut....
Jawaban : ekstemporan
49. Jelaskan bagian-bagian kerangka pidato!
Jawaban :
1. Pendahuluan
Pendahuluan dimulai dengan kalimat pembukan yang dapat menarik perhatian para pendengar
2. Isi
Isi pidato terdiri atas bagian atau rencana butir-butir yang hendak disampaikan, yakni berupa pikiran-pikiran utama
3. Penutup
Penutup atau kesimpulan sebaiknya tidak panjang. Penutup terdiri atas satu atau dua kalimat yang berisi kesimpulan, dan selanjutnya diikuti dengan ucapan terima kasih
50. Apa sajakah metode yang dapat digunakan dalam berpidato?
Jawaban :
a. Metode serta-merta (impromptu)
Metode serta merata maksudnya pidato dilakukan tanpa persiapan atau tanpa menggunakan teks.
b. Metode menghafal
Metode menghafal maksudnya pidato dilakukan dengan menghafalkan naskah
c. Metode ektemporan
Metode ekstemporan maksudnya pidato dilakukan dengan membuat outline atau kerangka pidato terlebih dahulu