100+ Soal PAT Kimia Kelas 10 dan Jawabannya I Part 1

Hallo sobat semuanya pada artikel kali ini admin akan berbagi informasi mengenai 100+ PAT Kimia Kelas 10 dan Jawabannya I Part 1 Terbaru kepada anda semuanya.

Silahkan simak baik-baik:


1. Dari percobaan daya hantar listrik terhadap beberapa larutan diperoleh data sebagai berikut:


Larutan yang tergolong elektrolit kuat dan elektrolit lemah adalah....

A. P dan Q

B. Q dan S

C. P dan R

D. R dan T

E. Q dan R

Jawaban : D


2. Kristal (padatan) NaCl tidak dapat menghantarkan arus listrik sedangkan larutan NaCl dapat menghantarkan arus listrik. Kesimpulan yang benar dari pernyataan tersebut adalah....

A. ion-ion pada kristal NaCl bebas bergerak

B. ion-ion pada kristal NaCl tidak bebas bergerak, sedangkan ion- ion pada larutan NaCl bebas bergerak

C. senyawa NaCl mengalami ionisasi sebagian

D. senyawa NaCl merupakan senyawa kovalen

E. larutan NaCl menyerap ion positif dan ion negatif

 Jawaban : B


3. Diketahui beberapa larutan sebagai berikut:

1) Gula

2) Cuka

3) Urea

4) Garam

Larutan yang memiliki sifat elektrolit kuat adalah…. A. 1, 2, 3, 4

B. 1, 2, 3

C.   2, 4

D.   1, 3

E. 4

Jawaban : E


4. Perhatikan gambar percobaan daya hantar listrik berikut ini!

 

Berdasarkan daya hantar listriknya, yang termasuk larutan elektrolit kuat dan larutan elektrolit lemah berturut-turut adalah....

A. 1 dan 3

B. 1 dan 4

C. 4 dan 1

D. 2 dan 4

E. 2 dan 1

Jawaban : B


5. Diantara pasangan senyawa berikut, yang dalam keadaan padat tidak dapat menghantarkan arus listrik, tetapi dalam keadaan cair dan larutan dapat menghantarkan arus listrik adalah....

A. NaCl dan HCl

B. KCl dan NaCl

C. HCl dan KCl

D. CCl4  dan HCl

E. CCl4  dan KCl

Jawaban : B


6. Perhatikan beberapa larutan berikut!

(1) KOH 2 M

(2) NaNO3 2 M

(3) CO(NH2)2 1 M

(4) CH3COOH 2 M

Pasangan larutan yang diperkirakan memiliki daya hantar listrik sama kuat adalah....

A.   (1) dan (2)

B.   (1) dan (3)

C.   (1) dan (4)

D.   (2) dan (3)

E.   (3) dan (4)

Jawaban : A


7. Perhatikan pernyataan berikut!

1) penambahan jumlah atom oksigen

2) pengurangan jumlah atom oksigen

3) penurunan muatan suatu ion

4) penambahan muatan positif

5) penurunan biloks

Pernyataan yang tepat tentang konsep reaksi reduksi adalah....

A.   1, 3, 5

B.   1, 4, 5

C.   1, 3, 4

D.   2, 4, 5

E.   2, 3, 5

Jawaban : E


8. Berikut ini contoh proses kimia yang terjadi di sekitar kita, di antaranya sebagai berikut:

1) penguraian glukosa

2) perkaratan logam

3) perubahan minyak goreng menjadi tengik

4) pembakaran gas metana

5) pemisahan logam kromium dari kromium oksida dengan logam alumunium Peristiwa yang bukan merupakan reaksi oksidasi ditunjukkan oleh nomor....

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 5

Jawaban : E


9. Bilangan oksidasi Cr dalam K2Cr2O7 dan CrO 2- adalah….

A.   + 4 dan + 6

B.   + 4 dan + 8

C.   + 6 dan + 6

D.   + 6 dan + 8

E. + 12 dan + 6

Jawaban : C


10. Bilangan oksidasi atom H terendah terdapat pada senyawa....

A. H2O

B. H2

C. HCl

D. NaH

E. CH4

Jawaban : D


11. Apabila gas klorin dialirkan ke dalam larutan NaOH panas terjadi reaksi sebagai berikut:

3Cl2 (aq) + 6OH- (aq) → 5Cl- (aq) + ClO - + 3H2O (l)

Zat yang mengalami reaksi autoredoks berikut perubahan tingkat oksidasinya adalah….

A. O dari bilangan oksidasi – 5 menjadi – 6 dan 0

B. O dari bilangan oksidasi – 2 menjadi – 3 dan 0

C. H dari nilangan oksidasi +1 menjadi 0 dan +2

D. Cl2  dari bilangan oksidasi 0 menjadi – 1 dan +3

E. Cl2  dari bilangan oksidasi 0 menjadi – 5 dan +4

Jawaban : D


12. Bilangan oksidasi unsur halogen dalam senyawa dapat ditemukan dari –1 sampai dengan +7. Dari ion-ion ClO−, Cl–, dan ClO −, yang tidak dapat mengalami reaksi disproporsionasi adalah….

A. ClO−

B. Cl−

C. ClO4−

D. ClO− dan Cl−

E. Cl– dan ClO4−

Jawaban : E


13. Natrium perborat merupakan obat kumur yang disarankan. Pembuatannya dilakukan menurut reaksi berikut:

Na2B4O7(aq) + Na2O2(aq) + 3H2O2(aq) → 4NaBO3(aq) + 3H2O(l)

Zat yang berfungsi sebagai reduktor adalah....

A. Na2B4O7

B. Na2O2

C. H2O2

D. NaBO3

E. H2O

Jawaban : A


14. Dari kelima reaksi berikut, yang merupakan reaksi reduksi-oksidasi adalah....

A. Fe2O3(s) + HCl(aq) → FeCl3(aq) + FeCl2(aq) + H2O(l)

B. CaCl2 + Na2SO4 → CaSO4 + NaCl

C. H2O(l) + SO2(g) → H2SO3(aq)

D. NH3(g) + O2(g) → NO(g) + H2O(g)

E. CuO + HCl → CuCl2 + H2O

Jawaban : D


15. Diketahui reaksi sebagai berikut:

Cu(s) + 4HNO3(aq) → Cu(NO3)2(aq) + 2NO2(g) + 2H2O(l)

Dari reaksi diatas, yang bertindak sebagai zat pengoksidasi dan hasil oksidasi adalah....

A. HNO3 dan Cu(NO3)2

B. HNO3 dan NO2

C. Cu dan Cu(NO3)2

D. Cu dan NO2

E. NO2 dan Cu(NO3)2

Jawaban : A


16. Berikut adalah tiga senyawa yang mengandung unsur oksigen yaitu nitrogen dioksida, karbon monoksida, dan dikloro pentaoksida. Bilangan oksidasi unsur nitrogen, karbon, dan klorin pada senyawa tersebut berturut-turut adalah ....

A.   +2, +2, +5

B.   +2, +1, +5

C.   +4, +2, +3

D. +4, +2, +10

E. +4, +2, +5

Jawaban : E

17. Perhatikan tabel berikut!

Berdasarkan data tersebut hubungan yang benar ditunjukkan oleh nomor….

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 5

Jawaban : C


18. Diantara logam berikut yang pada saat bersenyawa dapat membentuk ion positif lebih dari satu kemungkinan adalah....

A. Pb

B. Ba

C. Na

D. Al

E. Ca

Jawaban : A


19. Jika logam aluminium direaksikan dengan larutan asam sulfat menghasilkan larutan aluminium sulfat dan gas hidrogen, maka penulisan persamaan reaksi yang benar adalah….

A. Al(s) + H2SO4(aq)  AlSO4(aq) + H2(g)

B. 2Al(s) + 3H2SO4(aq)  Al2(SO4)3(aq) + 3H2(g)

C. 3Al(s) + H2SO4(aq)  Al3(SO4)3(aq) + 2H2(g)

D. 2Al(s) + H2SO4(aq)  AlSO4(aq) + H2(g)

E. Al2(s) + 3H2SO4(aq)  Al2(SO4)3(aq) + 6H2(g)

Jawaban : B


20. Perhatikan pasangan rumus kimia dan nama senyawa berikut!

1) Fe2O3 = Fero oksida

2) Mg3N2 = magnesium nitrat

3) Pb(NO3)2 = Timbal (II) nitrit

4) HClO4 = Asam perklorat

5) (NH4)2CO3 = Amonium bikarbonat

Pasangan rumus kimia dan nama senyawa yang paling benar adalah....

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 5

Jawaban : D


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel