Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar


Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar. Sahabat Guru Pembelajar Moda Daring perlu anda ketahui, Sebagai bentuk motivasi dalam mengikuti pembelajaran berbasis online ini, para peserta akan memperoleh beberapa reward (penghargaan) berupa badges (lencana).

Hal ini diberikan atas keterlaksanaan kegiatan GP Moda daring atau sejauh mana (progress) peserta sudah mengikuti dan menjalani kegiatan. Lencana ini juga dimaksudkan untuk memberi penghargaan terhadap peserta dengan aktivitas terbaik dalam melakukan pembelajaran daring. Lencana akan diberikan secara otomatis kepada peserta yang berasal dari sistem. Selain itu juga akan diberikan secara manual oleh para pengampu/mentor peserta.


Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar
Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar.



Dua jenis lencana dalam GP Moda Daring, yaitu Lencana Manual dan Lencana Otomatis, memiliki perbedaan sendiri-sendiri terutama dalam hal pemberiannya. Supaya lebih jelas saya akan menjelaskannya di bawah ini.

1. Lencana Otomatis GP Moda Daring


Lencana otomatis akan diberikan kepada peserta GP Moda Daring secara otomatis melalui sistem dengan syarat peserta tersebut telah memenuhi kriteria yang ditentukan. Lencana otomatis dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu : Lencara Blog, Lencara Forum dan yang terakhir Lencana Lesson.

Adapun lencana-lencana yang akan diperoleh para peserta GP Moda daring dalam aktivitas pembelajaran untuk setiap kursusnya adalah.

a. Lencana Perunggu diberikan setelah menyelesaikan Kegiatan 1/3 dari semua aktivitas pada kursus yang diambil

b. Lencana Perak diberikan setelah menyelesaikan Kegiatan 2/3 dari semua aktivitas pada kursus yang diambil.

c. Lencana Emas diberikan setelah menyelesaikan Kegiatan semua aktivitas pada kursus yang diambil.

2. Lencana Manual GP Moda Daring


Lencana manual adalah lencana yang diberikan oleh mentor/pengampu kepada peserta GP Moda daring yang telah memberikan kegiatan pembelajaran terbaik. Ada berbagai macam lencana manual yang akan diberikan mentor kepada peserta program ini, di antaranya ialah lencana Best Blogg, lencana Iam Forum dan lencana-lencana lainnya.

Lalu, bagaimanakah cara memperoleh  berbagai macam lencana tersebut? Ketika anda  sudah menyelesaikan aktivitas pembelajaran sesuai dengan ketentuan untuk memperoleh Lencana yang ada, maka sistem GP Moda daring akan memberikan sebuah notifikasi melalui Notivikasi pesan masuk yang akan muncul di bagian kanan bawah jendela browser anda. Notifikasi pesan masuk itu bertuliskan, New message (1) Go to message / Ignore.

Setelah memperolehnya, anda bisa memilih tautan yang bertuliskan “Go to messages” ini dimaksukan abila ingin membaca langsung pesan yang baru saja masuk. Jika menunda membaca pesan yang masuk, pilih saja “ignore”.

Semua Pesan yang masuk untuk anda, bisa dilihat melalui menu “Messages”. Di situ jumlah pesan yang belum dibaca akan tampil jelas. Apabila kursor PC diarahkan ke menu Messages tersebut maka secara otomatis akan muncul notifikasi untuk membaca pesan masuk anda.

Klik pada notifikasi tersebut sehingga akan muncul sebuah laman yang berisi pesan yang masuk di dalam data Guru Pembelajar Moda Daring anda. Selanjutnya, para peserta dapat membaca seluruh isi pesan masuk tersebut.

Berbagai lencana yang telah didapatkan dapat anda lihat melalu menu Badges (Lencana). Menu ini memang dikhususkan untuk melihat daftar lencana yang sudah diperoleh para guru peserta GP Moda Daring.

Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar


1. Login ke program GP Moda Daring. Untuk melakukan login anda harus memasukkan akun masing-masing.

2. Arahkan kursor PC ke menu profile anda. Profil ini bertuliskan nama lengkap setiap peserta GP Moda Daring.

3. Ketika kursor diarahkan ke Menu Profil tersebut maka akan muncul beberapa menu di bawahnya, silahkan anda klik Menu “Badges”.

4. Maka secara otomatis akan muncul sebuah laman yang berisi berbagai macam lencara yang sudah anda dapatkan.

5. Klik pada gambar Lencana yang telah diperoleh untuk bisa melihat detail informasi dari setiap lencana-lencana tersebut.

Berbagai macam lencana yang anda peroleh menunjukkan jika proses pembelajaran yang dilalui semakin baik. Bahasa mudahnya, semakin banyak lencana yang diperoleh berarti semakin baik pula prestasi dan keberhasilan peserta dalam mengikuti program Guru Pembelajar Moda Daring. Demikian informasi tentang Cara Melihat Lencana Guru Pembelajar yang dapat saya bagikan kepada anda semua.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel