100+ Soal PAS PAI Kelas 7 dan Jawabannya I Part 3

Pada artikel kali ini saya akan berbagi 100+ Soal PAS PAI Kelas 7 dan Jawabannya I Part 3 kepada anda semua.

Silahkan simak di bawah ini :


31. Perhatikan hal-hal berikut ini:

1. hujan lebat

2. sakit

3. tertinggal satu rakaat

4. tidak mendapat saf depan

Hal-hal yang menjadi alasan diperbolehkan seorang muslim melakukan sholat secara munfarid adalah

A. 1 dan 2 

B. 1 dan 4

C. 2 dan 4 

D. 3 dan 4

Jawaban : A


32. Fasih membaca Al-Qur’an, berakal sehat, balig, seorang laki-laki, berdiri paling depan. Hal ini Merupakan syarat-syarat menjadi…

A. Imam 

B. Makmum 

C. Muslim 

D. Mukmin

Jawaban : A


33. Apabila makmum terdiri atas laki-laki, perempuan, anak laki-laki, dan anak perempuan, maka posisi saf untuk anak-anak perempuan adalah…

A. Paling belakang 

B. Di belakang imam 

C. Di belakang makmum laki-laki dewasa 

D. Di depan saf perempuan dewasa

Jawaban : A


34. Nabi Muhammad SAW lahir pada…

A. Senin, 12 Rabiul Awwal 

B. Senin, 15 Rabiul Awwal 

C. Ahad, 12 Rabiul Awwal 

D. Jum’at, 13 Rabiul Awwal

Jawaban : A


35. Nabi Muhammad pernah mulai berdagang sendiri ke negeri Syam ketika berusia.....

A. 12 tahun 

B. 15 tahun 

C. 20 tahun 

D. 25 tahun

Jawaban : A


36. Nabi Muhammad saw diangkat menjadi rasul pada usia.....

A. 25 tahun 

B. 30 tahun 

C. 35 tahun 

D. 40 tahun

Jawaban : D


37. Nabi Muhammad saw diangkat menjadi rasul ditandai dengan menerima wahyu.....

A. Surah al-Fatihah: 1-7 

B. Surah al-Falaq:1-5 

C. Surah al-Alaq: 1-5

D. Surah al-Baqarah: 1-5

Jawaban : C


38. Setelah Nabi Muhammad saw berdakwah kepada kaum kafir Quraisy, sikap mereka.....

A.Biasa-biasa saja 

B. Ada yang menerima ada yang menolak 

C. Menerima semua ajakan Nabi 

D. Menolak semua ajakan Nabi

Jawaban : D


39. Saat bayi, nabi Muhammad SAW diasuh oleh seorang perempuan dari kampung pedalaman.....

A. Siti Huzaifah 

B. Halimatus Sa’diyah 

C. Ummi Kulsum 

D. Ummi Maktum

Jawaban : B


40. Setelah ibunya wafat, Nabi Muhammad SAW diasuh oleh.....

A. Abu Thalib 

B. Abu Lahab 

C. Hamzah bin Abdul Muthalib 

D. Abdul Muthalib

Jawaban : D


41. Sebutkan arti Asmaul Husna, Al Khabir dan Al Alim !

Jawaban : Maha teliti dan Maha Mengetahui


42. Apa arti dari hadist dibawah ini?


Jawaban : “ Jujur itu akan membawa kebaikan dan kebaikan membawa ke surga” 


43. Dalam mandi besar salah satu rukunny adalah niat. Tuliskan niat mandi besar !

Jawaban : 

نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ الْاَكْبَرِ فَرْضًا لِلّهِ تَعَالَى 


44. Sholat berjamaah sah apabila memenuhi syarat-syaratnya. Sebutkan 4 syarat sah Sholat berjamaah !

Jawaban : 

1. Ada Imam

2. Ada makmum

3. Berada didalam satu majelis

4. Makmum harus selalu mengikuti imam


45. Sebutkan 4 sahabat Nabi yang termasuk ke dalam Assabiqunal Awwalun !

Jawaban :

1. Siti Khodijah

2. Abu Bakar Assidiq

3. Ali Bin Abi Thalib

4. Zaid bin Haritsah

5. Ummu Aiman

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel