Jadwal UTN Ulang Tahun 2017


Bagi para guru yang belum lulus Ujian Tulis Nasional (UTN)  PLPG pada tahun 2016 lalu perlu mengikuti UTN ulang agar bisa memperoleh sertifikat pendidik.

Maka dari itulah kali ini saya akan berbagi informasi mengenai Jadwal UTN Ulang Tahun 2017. Simaklah baik-baik supaya anda semua dapat memahaminya.

Ujian Tulis Nasional (UTN) adalah sebuah ujian sebuah ujian yang dilaksanakan secara online dan diikuti oleh para peserta yang telah dinyatakan lulus dalam PLPG.

Bagi mereka yang dinyatakan lulus dalam UTN dengan mendapatkan batas nilai yang telah ditentukan akan memperoleh sertifikat pendidik.

Baca juga: Cek Mudah Cek Data Peserta Sertifikasi Guru Terbaru Tahun 2017

Jadi jika anda ingin memperoleh sertifikat pendidik, maka harus lulus ketika mengikuti pelaksanaan Ujian Tulis Nasional.

Pada tahun 2016 lalu, UTN juga telah diselenggarakan di berbagai LPTK dan Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang telah ditentukan.

Hasilnya ada para guru yang dinyatakan lulus karena memperoleh nilai ≥ 80. Namun ada juga yang sebagian guru yang dinyatakan tidak lulus.

Adapun bagi mereka yang dinyatakan tidak lulus dapat mengikuti ulang pada Tahun 2017 ini. Diharapkan pada UTN ulang kali ini mereka bisa lulus sesuai batas minimal nilai yang ditetapkan.

Jadwal UTN Ulang  Tahun 2017


Jadwal UTN Ulang  Tahun 2017


Pelaksanaan UTN ulang akan diselenggarakan dalam beberapa tahap. Untuk penyelenggaraan UTN Ulang 1 saat ini masih dalam proses persiapan terutama dalam tempat dan jadwal pelaksanaan.

Namun untuk melakukan pencetakan kartu peserta ujian bisa dilakukan oleh para guru yang terkait melalui halaman http://kemdiknas.swin.net.id/ apabila jadwal pelaksanaan telah selesai ditetapkan.

Cara Cek Jadwal UTN Ulang  Tahun 2017


Informasi mengenai pengaturan Jadwal UTN Ulang bisa anda cek sendiri. Adapun caranya adalah sebagai berikut:

  1. Kunjungilah website Informasi Sertifikasi Guru pada halaman berikut http://kemdiknas.swin.net.id/pub/index.php?pg=home
  2. Geserlah ke bawah kursor anda, dan klik pada tautan yang bertuliskan Peserta UTN Ulang, tempat dan Jadwal pelaksanaan
  3. Selanjutnya anda akan di bawa pada laman Informasi Detail Peserta UTN 1 Ulang (Bisa anda lihat pada gambar di atas)
  4. Masukkan data Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK) anda secara benar
  5. Klik cari, maka akan keluar Jadwal UTN Ulang Tahun 2017


Ujian TulisNasional


Untuk menambah informasi berikut ini kami sampaikan berbagai ketentuan yang menyangkut tentang Ujian Tulis Nasional (UTN):

  1. UTN diselenggarakan secara daring (online) dan akan diikuti oleh para peserta yang sudah dinyatakan lulus dalam PLPG
  2. Soal yang terdapat dalam UTN dikembangkan secara nasional di bawah kendali dari KSG
  3. Soal UTN akan disusun daam bentuk sebuah tes objektif pilihan ganda (PG) dengan 4 opsi dengan mempertimbangkan pada level C4 dan mengacu pada kisi-kisi UTN yang sudah ditetapkan
  4. Durasi waktu penyelenggaraan UTN adalah seama 120 menit dengan jumlah butir akan menyesuaikan dengan durasi waktu tersebut.
  5. UTN bisa diselenggarakan di LPTK Penyelenggaran atau juga bisa dilaksanakan di Tempat Uji Kompetensi (TUK)sesudah para peserta dinyatakan lulus ujian akhir PLPG
  6. Nilai minimal batas kelulusan dalam UTN ialah 80 
  7. Para peserta yang sudah memenuhi batas minimal kelulusan dalam UTN berhak memperoleh sertifikat pendidik
  8. Para peserta yang belum memenuhi batas minimal kelusan UTN akan diberikan kesempatan mengulang UTN pada tahun selanjutnya maksimal sebanyak 4 kali dalam waktu 2 tahun sesudah menjalankan peningkatan kompetensi secara mandiri
  9. Ujian ulang untuk UTN/UKG akan diselenggarakan di Tempat Uji Kompetensi (TUK) yang telah ditetapkan oleh pemerintah
  10. Para guru yang sudah dinyatakan lulus dalam PLPG dan mempunyai skor UKG 2015 ≥ 80, tidak perlu menempuh UTN/UKG dan akan langsung diberikan sertifikat pendidik

Demikian informasi mengenai Jadwal UTN Ulang  Tahun 2017 yang bisa saya sampaikan kepada anda semuanya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel