Panduan Verval Data SP Terbaru
Panduan Verval Data SP - Pada tanggal 3 Maret 2017 Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) telah menerbitkan sebuah surat yang berisikan tentang informasi Pemutakhiran Foto Sekolah.
Surat yang bernomor 1388/D5.2/TI/2017 tersebut dibuat dalam rangka untuk meningkatkan tata kelola layanan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Maka dari itu diperlukan informasi mengenai perwajahan sekolah saat ini.
Sehubungan dengan adanya hal itu, setiap sekolah agar melakukan pemutakhiran perwajahan sekolah masing-masing sesegera mungkin.
Adapun informasi mengenai perwajahan sekolah yang perlu dimutakhirkan meliputi beberapa hal yaitu:
- Foto sekolah yang terlihat dari bagian depannya
- Foto Prasarana yang ada di sekolah, meliputi Kondisi ruang kelas, ruang praktik peserta didik dan berbagai ruang penunjang proses belajar mengajar lainnya
- Foto saran sekolah meliputi berbagai foto peralatan utama yang dimiliki sekolah
- Foto berbagai produk inovasi dari SMK
Dari pemutakhiran informasi perwajahan sekolah ini nantinya akan menjadi salah satu pertimbangan dalam pemberian bantuan pada Tahun 2017.
Panduan Verval Data SP Terbaru
Fungsi Master Referensi Satuan Pendidikan
Data refernsi Satuan Pendidikan ini mempunyai beberapa fungsi yaitu:- Merupakan sebuah kunci yang sangat penting dalam pengelolaan sistem integrasi pada pengelolaan database
- Untuk bisa mensingkronkan data yang telah ada (data yang merupakan hasil dari pendataan dan data hasil transaksi)
- Agar bisa dipergunakan untuk integrasi program pembangunan pendidikan dalam rangka untuk perencanaan dan monitoring evaluasi (monev) program pembangunan, diperlukan data referensi wilayah, satuan pendidikan, peserta didik (siswa), dan pendidikan dan tenaga kependidikan (PTK) yang sama antar sumber data
Menu Verval dalam Verval SP
Menu yang terdapat dalam Verval SP meliputi 2 hal yaitu:- Menu Awal
- Update Data
- Identitas Sekolah
- SK Operasional Sekolah
- Akreditasi Sekolah
- Citra Profil Sekolah
- Citra Prasarana Sekolah
- Spasial Sekolah
Verifikasi dan Validasi (Verval) Data Satuan Pendidikan
Data satuan Pendidikan yang harus dilakukan Verifikasi dan Validasi meliputi:- Data Adminitrasi Satuan Pendidikan (Identitas Satuan Pendidikan/Sekolah) Alamat lengkapnya, SK Operasional Sekolah, Akreditasi dan sebagainya
- Citra Profil Sekolah
- Citra Sarana dan Prasarana
- Spasial
Master Referensi Satuan Pendidikan
Data pada master satuan pendidikan harus memiliki 3 unsur yakni:- Data Adminitrasi Satuan Pendidikan (Identitas Satuan Pendidikan), NPSN, Nama Sekolah Lengkap, Alamat Lengkap, Bentuk Pendidikan yang dijalankan , Status, SK Operasional, Akreditasi dan Seterusnya.
- Spasial adalah data yang berisi titik koordinat satuan pendidikan (letak satuan pendidikan berada)
- Citra adalah data yang berisi foto satuan pendidikan yang bersangkutan (berisi profil dan prasarana)
Tujuan Verifikasi dan Validasi Data Satuan Pendidikan
Tujuan dari adanya Verval SP adalah untuk memeriksa dan memperbaiki data pada setiap satuan pendidikan sehingga menghasilkan data yang valid (benar)Hak Akses Login Verval SP
Hak akses login ke dalam sistem Verval SP dilaukan dengan mengunjungi website http://vervalsp.data.kemdikbud.go.id/.Untuk bisa login maka anda harus menggunakan data username dan password yang terdaftar pada Jaringan Pengelola Data Pendidikan (SDM) atau sesuai dengan yang digunakan dengan aplikasi dapodikdasmen.
Masukkan data username dan password secara bernar. Setelah itu klik Tombol Login yang berada di bawahnya.
Perbaikan Data Identitas Satuan Pendidikan
Untuk melakukan perbaikan identitas pada satuan pendidikan anda harus melakukan beberapa langkah berikut ini:- Silahkan Pilih Menu Desa dan Isikan alamat lengkap yang sesuai dengan kondisi di setiap satuan pendidikan
- Isikan data Nomor SK Operasional beserta tanggal SK sesuai dokumen resmi
- Isikan data Nomor SK Pendirian beserta tanggal SK sesuai dengan data resmi
- Silahkan Upload File SK Operasinal Sekolah dalam bentuk PDF File dengan ukuran file Max 1MB
- SIMPAN data yang diupload dan silahkan tunggu persetujuan dari admin puakredsat
Perbaikan Data Akreditasi Satuan Pendidikan
Jika anda ingin melakukan perbaikan pada data akreditasi maka harus melakukan beberapa langkah berikut ini:- Isikanlah data 8 standar penilaian sesuai dengan apa yang tertulis pada sertifikat di akreditasi yang masih berlaku
- Isikanlah data tahun akreditasi sesuai dengan yang tertulis di dalam sertifikat akreditasi yang masih berlaku
- Isikanlah data Nilai akhir akeditasi sesuai dengan yang tertulis di dalam sertifikat akreditasi yang masih berlaku
- Pilihlah peringkat akreditasi sesuai dengan yang tertulis di dalam sertifikat akreditasi yang masih berlaku
- Silahkan Upload sertifikat akreditasi yang dikeluarkan oleh pihak unit terkait dalam bentuk PDF File Max Ukurannya adalah 1MB
- SIMPAN data yang diupload dan silahkan tunggu persetujuan dari admin pusat
Baca juga: Cara Melakukan Perbaikan Akreditasi Sekolah
Perbaikan Data Spasial Satuan Pendidikan
Perbaikan data spasial sekolah dilakukan dengan cara mengisikan lintang dane bujur pada kolom yang sudah tersedia atau dengan menggeser icon koordinat yang ada ada peta.Kemudian geser menuju ke posisi tempat satuan pendidikan yang tepat berada. Selanjutnya SIMPAN data yang diupload dan silahkan tunggu persetujuan dari admin pusat.
Upload Data Citra Profil Satuan Pendidikan
Apabila anda ingin mengunggah (upload) data citra profil seklah maka harus melakukan beberapa langkah berikut ini:- Pilih lah Jenis Foto yang akan diupload seperti Profil sekolah, Plang Sekolah, Aktfitas yang dilaukan Peserta Didik, Aktifitas PTk dan lain sebagainya
- Isi Judul setiap Foto yang akan diupload
- Upload file foto dengan menggunakan format JPEG/JPG dengan maksimal ukurannya adalah 1MB
- SIMPAN data yang diupload dan silahkan tunggu persetujuan dari admin pusat.
Baca juga: Cara Memperbaiki Data Citra Sekolah
Penghapusan Data Citra Profil Satuan Pendidikan
Jika ingin menghapus data citra profil sekolah, maka yang harus anda lakukan adalah, Pilihlah Foto, ubah statusnya menjadi TIDAK AKTIF kemudian pilih Tombol UPDATE.Upload Data Citra Prasarana Satuan Pendidikan
Apabila ingin mengunggah data citra prasarana sekolah maka anda harus melakukan beberapa langkah berikut ini:- Pilihlah Nama Prasarana yang akan diupload (Nama prasarana harus sesuai dengan input data yang ada di dapodik yang diupload oleh operator sekolah)
- Isilah Judul Foto tersebut
- Upload file foto dengan menggunakan format JPEG/ JPG dengan maksimal ukurannya adalah 1MB
- SIMPAN data yang diupload dan silahkan tunggu persetujuan dari admin pusat.
Penghapusan Data Citra Prasarana Satuan Pendidikan
Jika ingin menghapus data Prasarana Sekolah caranya adalah, Pilihlah Foto, ubah statusnya menjadi TIDAK AKTIF kemudian pilih Tombol UPDATE.Demikianlah informasi mengenai Panduan Verval Data SP Terbaru yang bisa saya sampaikan untuk anda sekalian.